Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama menhan Prabowo saat memberikan keterangan usai menghadiri peringatan Hari Santri Nasional di Surabaya, Jawa Timur. (Gambar : YT Setpres)
Surabaya, b-Oneindonesia – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan bahwa dirinya memberikan restu kepada Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi bakal cawapres.
Usai peringatan Hari Santri di Surabaya, Jawa Timur, Jokowi menegaskan dukungan tersebut akan diberikan Jokowi terhadap pilihan apapun yang diambil Gibran.
“Ya orang tua itu hanya tugasnya mendoakan dan merestui,” kata Jokowi dalam pernyataannya, Minggu (22/10).
Jokowi kemudian enggan membicarakan apakah dirinya sudah melakukan pembicaraan khusus dengan Gibran untuk pencalonannya tersebut.
Pasalnya, dirinya tidak mau mengintervensi lebih jauh apapun keputusan anaknya yang sudah dewasa untuk mengambil keputusan.
“Orang tua hanya mendoakan dan merestui. Keputusannya karena sudah dewasa jangan terlalu mencampuri urusan yang sudah diputuskan oleh anak-anak kita,” jelasnya.
Saat ditanyakan pendapatnya mengenai kecocokan Gibran dengan Prabowo Subianto, Jokowi enggan menjawabnya secara gamblang.
“Semuanya cocok, Pak Anies dengan Pak Muhaimin cocok, Pak Ganjar sama Pak Mahfud cocok, Pak Prabowo juga cocok,” ujarnya.
Komentar